Selasa, 13 Mei 2014

Proses Cutting (Pemotongan)


Pemotongan adalah tahap pekerjaan pemotongan bahan baku profil dan pelat baja sesuai dengan tanda potong yang telah ditetapkan pada proses penandaan. Pemotongan dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu:
a.         Pemotongan dengan Mesin Potong Hidrolik
Mesin gunting hidrolik menggunakan tenaga power supply tenaga hidrolik. Tenaga hidrolik yang dihasilkan untuk memotong adalah pompa hidraulik yang digerakkan oleh motor listrik. Mesin gunting hidraulik ini dilengkapi dengan program pada panel box control hidraulik. Dengan program hidraulik ini pelayanan untuk operasional mesin potong menjadi lebih sederhana. Kemampuan menggunting atau memotong pelat dengan mesin hidrolik ini sampai mencapai ketebalan pelat 20 mm. Prinsip kerja mesin hidrolik ini sama dengan mesin gulotine umumnya. Hanya penekan yang digunakan pada mesin ini menggunakan actuator kerja ganda (double acting) dengan silinder sebanyak dua buah.
Actuator ini diletakkan di kiri dan kanan mesin yang berhubungan langsung dengan pisau atas. Stopper yang digunakan juga stopper yang digerakkan secara hidraulik. Jumlah stoppernya lebih banyak dari actuator potong. Jumlah actuator ini disusun diantara celah pemotongan. Untuk pemotongan yang mempunyai lebar yang kecil juga dapat ditekan oleh stopper.

Gambar 2. Mesin gunting pelat hidrolik
b.        Pemotongan dengan menggunakan oxy flame cutting
 Pemotongan dengan menggunakan oxy flame cutting adalah dimana pemotongan terjadi karena adanya reaksi antara oksigen dan baja. Pada permulaan pemotongan, baja dipanaskan lebih dahulu dengan api oxy flame cutting sampai mencapai suhu antara 800o-900o C. Kemudian gas oksigen tekanan tinggi atau gas pemotong lainnya disemburkan ke bagian yang dipanaskan tersebut dan terjadilah proses pembakaran yang membentuk oksida baja. Karena titik cair oksida baja lebih rendah dari baja, maka oksida tersebut mencair dan terhembus oleh gas pemotong dengan ini terjadilah pemotongan.
Hasil pemotongan ini dinyatakan baik bila memenuhi syarat sebagai berikut:
1.         Alur potong harus cukup kecil
2.         Permukaan potong harus halus
3.         Terak harus mudah terkelupas
4.         Sisa atas pemotongan membulat
Mengenai kualitas potong ini Asosiasi Las Jepang dalam standar no. WES-2801 telah menentukan kriteria untuk kualitas permukaan hasil pemotongan dengan gas. Untuk memenuhi kriteria tersebut kualitas dari gas oksigen dan api pemanas, karakteristik alat yang digunakan dan kondisi pemotongan harus diatur dengan teliti.

Gambar 3 . Penampang garis potong pada pemotongan oksigen. (Harsono&Toshie, 1981)



Gambar 4. Proses Pemotongan manual menggunakan oxy flame cutting

Teknik dan Prosedur Pemotongan mengikuti langkah-langkah berikut:
a.    Buat tanda pada benda kerja yang akan dipotong
b.    Pilih Tip Brander potong sesuai dengan tebal pelat
c.    Atur tekanan gas asitelin dan oksigen sesuai dengan tebal pelat dan No.Tip Brander potong
d.   Buka saluran pada gas oksigen dan asitilen.
e.    Nyalakan busur api dengan membuka terlebih dahulu katup asitelin. Dan diikuti dengan membuka katup oksigen secara perlahan sampai membentuk nyala api netral.
f.     Panaskan benda dengan mendekatkan nyala api ke benda kerja, Jarak busur nyala api ke permukaan benda kerja berkisar 2 – 4 mm.
g.    Setelah terlihat benda kerja mengalami pemanasan mendekati titik lebur atau dapat dilihat dari warna merah kekuningan, maka bukalah katup oksigen, sambil
h.    menggerakannya ke arah jalur yang sudah ditandai sebelumnya.
i.      Usahakan jarak nyala api dan kecepatan pemotongan konstan.
Alat potong ini biasanya dikelompokkan dalam jenis-jenis tekanan rendah dan tekanan sedang. pelaksanaan dibagi dalam pelaksanaan dengan tangan dan pelaksanaan otomatik di mana alat potong diletakkan pada kereta yang digerakkan dengan motor.

Gambar 5. Pemotongan otomatis menggunakan mesin potong quicky

c.         Pemotongan dengan menggunakan CNC cutting
Pemotongan dengan menggunakan CNC cutting adalah proses pemotongan otomatis, CNC cutting merupakan mesin perkakas yang dilengkapi dengan sistem mekanik dan kontrol berbasis komputer yang mampu membaca instruksi kode 29,53,48, 54 38, 7, 8, dan lain-lain, dimana kode-kode tersebut akan menginstruksikan ke mesin CNC cutting agar bekerja sesuai dengan program benda kerja yang akan dipotong.
Pemotongan dengan menggunakan CNC cutting dapat dilakukan dengan 2 jenis pemotongan yaitu, pemotongan dengan menggunakan oxy flame cutting dan  las busur plasma.

Gambar 6. Pemotongan dengan menggunakan CNC cutting


Pemotongan dengan menggunakan las busur plasma ini mempunyai kelebihan dari proses pemotongan lainnya. Keuntungan pemotongan dengan las busur plasma ini dapat memotong bahan-bahan logam khusus seperti stainless steel, alumanium alloy dan sebagainya.

Penulis : Rahmat Azis Nabawi, S.Pd

14 komentar:

  1. Sumber dapet dari mana gan ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hasil karya tulis saya dan untuk pengutipan dari berbagai sumber, contoh buku Harsono & Toshie "Teknologi Pengelasan Logam"
      Welded_Design__Theory_and_Practice_
      Welding Symbols On Drawings

      Hapus
  2. sumber nya dapat dari mana ini admin?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hasil karya tulis saya dan untuk pengutipan dari berbagai sumber, contoh buku Harsono & Toshie "Teknologi Pengelasan Logam"
      Welded_Design__Theory_and_Practice_
      Welding Symbols On Drawings

      Hapus
  3. saya adalah kryawan peusahaan perkapalan di makassar ( PT IKI MAKASSAR)dan saya di beri tugas yang tidak pernah saya pelajari / laksanakan sebgai operator mesin CNC untuk pemotongan plat bisak bp memberikan pelajaran tambahan untuk perusahan kami tuntunan kepada kami di makassar.mohon kiranya bapak berkenan untuk mengirimkan file kepada kami cara pengoperasian tersebut .trimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. klw untuk pengoperasian CNC cutting machine/oxy-fuel/plasma, tergantung dari control yang digunakan apa, klw pakai ESAB
      bapak bisa pelajari di link ini http://www.esabna.com/us/en/mechanized/index.cfm

      terimakasih

      Hapus
  4. terima kasih atas infonya ,namun kurang begitu lengkap saya ingin manual book atau maintenensnya, klw bisa aq minta tolong kpda bp.
    merek ESAB CUTTING SISTEM PHOENIX PXE 4500.saya tunggu bantuannya

    BalasHapus
  5. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  6. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  7. Klo biaya menggunak brender potong brp itungan harganya...itung cm ato meter lari ada kah analisa satuan harganya....

    BalasHapus
  8. Klo biaya menggunak brender potong brp itungan harganya...itung cm ato meter lari ada kah analisa satuan harganya....

    BalasHapus
  9. Menjual berbagai macam jenis Chemical untuk cooling tower chiller Boiler dan waste water treatment, oli industri defoamer anti busa dll untuk info lebih lanjut tentang produk ini bisa menghubungi saya di email tommy.transcal@gmail.com
    WA=081310849918
    Terima kasih

    BalasHapus
  10. Memang banyak cara untuk pemotongan baja dari sederhana sampai yang paling canggih

    BalasHapus